Penuh Keakraban,Rombongan Perwakilan Ormas Dayak Kalteng Menuju Pontianak

    Penuh Keakraban,Rombongan Perwakilan Ormas Dayak Kalteng Menuju Pontianak
    Rombongan Perwakilan Ormas Dayak Kalteng Dalam Kegiatan Mengikuti Silatuhrami Ormas Dayak Se - Kalimantan Di Pontianak, Kalbar

    PALANGKA RAYA - Perwakilan sejumlah Organisasi Masyarakat (Ormas) Dayak Kalimantan Tengah (Kalteng), dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan.

    Hal itu terlihat dalam suasana perjalanan menuju tempat kegiatan acara Silatuhrami Ormas Dayak Se - Kalimantan, di Pontianak, Kalimantan Barat.

    Menjelang keberangkatan, Ketua Koalisi Ormas Dayak Kalteng, Ducun Helduk Umar, menyampaikan kepada semua peserta yang ikut serta, agar tetap menjaga protokol kesehatan Covid - 19 serta tetap menjaga kebersamaan dalam perjalanan.

    "Perjalanan kita cukup jauh dan lama, tetap menjaga kesehatan dan protokol kesehatan serta jaga kekompakan, " kata Ducun.

    Selain itu, Ducun menambahkan bahwa kegiatan ini adalah untuk menjalin Silatuhrami antar sesama Ormas Dayak di Kalimantan untuk menyambut Ibu Kota Negara (IKN), yang telah ditetapkan di Panajam, Kalimantan Timur.

    Harapan kedepannya, masyarakat Dayak bisa lebih baik dan ikut serta dalam pembangunan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), di berbagai sektor.

    "Visi dalam kegiatan ini, bisa menyamakan Persepsi sebagai masyarakat Dayak, untuk mendukung Ibu Kota Negara NKRI, dan peran serta Ormas Dayak dalam hal itu, " paparnya.

    Sejumlah ormas dayak kalteng ikut serta dalam keberangkatan rombongan tersebut, seperti disampaikan Kerukunan Utus Damang Bahandang Balau (KUDBB) Kalimantan Tengah.

    Supendi Eden G Ruham, mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Kelembagaan Adat Dayak Kalimantan Barat, yaitu Silatuhrami Ormas Dayak Se - Kalimantan, di Pontianak.

    "Ini merupakan kegiatan yang bisa mempererat silatuhrami sesama lembaga adat dayak di Kalimantan, " kata Supendi, Ketua KUDBB Kalteng.

    Rombongan Perwakilan Ormas Dayak Kalteng, berangkat dari pangkalan Bus Yessoe, Jalan RTA Milono, Palangka Raya, Sabtu 26 Pebuari 2022 pukul 08.00 Wib, dengan menggunakan dua buah Bus. Kegiatan acara dilaksanakan Β pada tanggal 27 dan 28 Pebuari 2022, di Rumah Adat Betang Pontianak, Kalbar.

    Terlihat dalam perjalanan, terjalin kebersamaan dan kekeluarga diantara para anggota rombongan.(//IG/)

    PALANGKA RAYA
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Berikutnya

    Rombongan Perwakilan Ormas Dayak Se Kalimantan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Sosok Prof Andrie Elia Dimata Praktisi Hukum Dr Mambang Tubil, SH
    π™°πšπšŸ π™°πš“πšžπš—πš πš‚πšžπšŠπš—, πš‚π™·: π™ΏπšŽπš›πš”πšŽπš‹πšžπš—πšŠπš— π™ΊπšŽπš›πšŠπš”πš’πšŠπšπšŠπš— πšƒπš’πš—πšπš”πšŠπšπš”πšŠπš— π™΄πš”πš˜πš—πš˜πš–πš’ π™ΊπšŽπš•πšžπšŠπš›πšπšŠ
    Hak Jawab, Damang Kepala Adat Jekan Raya Harapkan Untuk Meminta Maaf
    Bersama Partai PAN, Rawing Rambang Perjuangkan Nasib Petani Kelapa Sawit
    Anniversary 1th PT Grend Lestari Indah Propertindo Palangka Raya, Miliki Kavling Tanah Aman
    Palsukan Dokumen Perbankan, 2 Karyawan Bank Kalteng Jadi Tersangka
    Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo, Polda Kalteng Gelar Seminar Kesehatan Hadirkan Ade Rai Sebagai Pemateri
    Ditlantas Polda Kalteng Raih Peringkat I Kinerja Terbaik
    Tingkatkan Kelincahan Anjing Pelacak, Unit K-9 Ditsamapta Polda Kalteng Latihan KetangkasanΒ 
    Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak, Polda Kalteng Tingkatkan Pengamanan Kantor KPU
    Peringati Hari Bhayangkara ke-77, Polda Kalteng Ajak Masyarakat Ikuti Sejumlah Lomba yang Digelar Polri
    Jaga Kondisi Fisik Tetap Prima, Polda Kalteng Bagikan Bekal Kesehatan Berupa Obat dan Vitamin ke Personel Satgas OMP TelabangΒ 
    Rawing Rambang, Sekretaris GAPKI Kalteng: Pemutihan Lahan Masyarakat Kemitraan Diperlukan
    Kapolri Tinjau Posko Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di NTT
    Batalyon B Pelopor Raih Juara I Lomba Brimob Challenge HUT ke-79 Korps Brimob Polri

    Ikuti Kami